Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2024

Berbagi dalam Infaq Jum'at

Gambar
  Anak yang tumbuh dalam lingkungan yang hangat, kelak akan memahami pentingnya berbagi sesamanya. Kebiasaan berbagi dan bersedekah harus diajarkan kepada teman-teman kecil kita sedini mungkin. Hal tersebut akan melatih anak menjadi orang yang tulus dan ikhlas untuk berbagi. Bersedekah juga dapat membantu anak untuk mengatur keuangannya. Infaq Jum'at merupakan kegiatan yang Sekolah Balita Pelangi lakukan setiap hari Jum'at. Kegiatan ini merupakan upaya sekolah dalam membersamai teman-teman kecil untuk menjadi anak yang sholih-sholihah, dan suka berbagi dengan sesamanya. Infaq di sekolah membuat teman-teman kecil menjadi lebih semangat. Ketika melihat salah satu teman berinfaq, yang lainnya menjadi termotivasi, kemudian dengan semangat memasukkan uang ke dalam kotak infaq. Infaq Jum'at hadir dalam berbagai kegiatan. Selain berinfaq dengan memasukkan uang ke kotak infaq, hadir juga dalam bentuk berbagi nasi kotak atau sembako. Hal ini menjadi harapan bagi sekolah dalam member

Menumbuhkan Anak dengan Hati di Era Digitalisasi - Parenting dan Sosialisasi Program Semester 2 Sekolah Balita Pelangi

Gambar
Pada Sabtu, 20 Januari 2024, bertempat di Meeting Room Mie SP Majalengka, Sekolah Balita Pelangi mengadakan kegiatan Parenting dan Sosialisasi Program Semester 2 "Menumbuhkan Anak dengan Hati di Era Digitalisasi' Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bunda Pengawas PAUD Kabupaten Majalengka, yang juga memberikan sambutannya pada saat kegiatan. Dihadiri oleh ayah dan bunda teman teman kecil Sekolah Balita Pelangi.  Bertujuan untuk mensosialisasikan program-program dan kegiatan-kegiatan yang akan Sekolah Balita Pelangi laksanakan di Semester 2, yakni dari Januari 2024 sampai dengan Juni 2024. Selain itu, pemberian materi oleh Coach Budiman Al Iman, yang merupakan seorang mentor di Trustco Persada tentang "Menumbuhkan Anak dengan Hati di Era Digitalisasi" Hal ini sangat dekat sekali dengan kita di kehidupan sehari-hari, karena kemajuan teknologi dan digitalisasi sangat berpengaruh pada kegiatan kita pada saat ini. Mau tidak mau, teman teman kecil kita juga akan merasakan